Berita Lampung Terkini

New Normal, Dewan Imbau Pemprov Optimalkan Sektor Pariwisata

Bandarlampung (LW): Sekretaris Komisi II DPRD Lampung Sahlan Syukur mengimbau kepada Pemerintah Provinsi dalam hal ini Dinas Pariwisata Provinsi Lampung untuk mengoptimalkan kembali sektor pariwisata di Lampung saat penerapan new normal.

“Jelang penerapan new normal ini, Pemprov Lampung seharusnya bisa gali semaksimal mungkin sektor pariwisata untuk meningkatkan PAD, termasuk sarana prasarana infrastruktur penunjang yang menurut saya saat ini memang belum siap,” jelasnya di ruang Fraksi PDIP Lampung, Senin (29/6).

Menurut Politisi PDIP Lampung ini, sektor pendapatan di bidang jasa seperti pariwisata bisa jadi alternatif dakam meningkatkan pendapatan daerah saat penerapan new normal.

“Sudah tiga bulan perekonomian masyarakat Indonesia khususnya Lampung anjlok karena dampak daei Pandemi Covid-19, nah dengan penerapan new normal ini, kita berusaha kembalikan pendapatan daerah dan perekonomian masyarakat, salah dengan maksimalkan sektor pariwisata,” jelasnya. (LW)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *